Batu Ruby atau biasa disebut juga dengan batu merah delima. Batu ini terkenal dengan warna merahnya yang dipercayai sebagai lambang kekuasaan, kewibawaan dan perasaan cinta. Batu ruby, selain dikenal sebagai batu merah delima juga dikenal sebagai ratnaraj yang berasal dari bahasa sansekerta yang artinya raja dari batu permata.
Batu ruby memiliki harga yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan batu mulia lainnya, seperti safir, diamond dan batu emerald, dan untuk mengetahui Ciri Batu Ruby Natural, Sintetis dan Imitasi simak ulasan berikut ini.
Batu ruby Natural atau Batu Ruby Asli merupakan batu permata alami yang dibentuk oleh alam. Batu ini diperoleh dari alam secara alami lalu dibentuk menjadi batu permata yang indah dan batu inilah yang paling tinggi nilai jualnya.
Batu Ruby Sintesis merupakan batu permata yang diproses di dalam laboratorium yang bahan-bahan materialnya juga terbuat dari bahan yang sama dengan batu natural. Karakteristik maupun berat jenis dari batu sintetis sama dengan batu natural. Namun ada juga bahan batu sintetis yang berasal dari batu natural namun dalam pengerjaannya kurang bagus. Maka ia bisa dilebur kembali lalu dipadatkan untuk mendapatkan batu permata yang lebih bagus.
Batu Ruby Imitasi, batu ini sangat berbeda dengan batu Ruby Natural dan Batu Ruby Sintetis. Karena batu ini dibuat dari bahan plastik dan bukan dari batu asli. Ia meniru warna serta bentuk fisik dari batu natural dan sintetis.
Untuk membedakan batu ruby natural, sintesis dan imitasi bisa dilihat dari fisiknya. Serat-serat dalam batu permata asli merupakan ciri-ciri batu ruby star asli. Dari serat-serat tersebut dapat diketahui bahwa batu tersebut asli. Karena pada batu permata asli kebanyakan ditemukan serat dan jarang ditemukan batu yang bersih tanpa serat. Sumber